Tiga Negara Diharap Pertahankan "Jantung Kalimantan"

oleh
oleh

Sebanyak tiga negara yakni Indonesia, Malaysia, dan Brunei Darussalam, diharapkan terus mempertahankan keberadaan "Jantung Kalimantan" (Heart of Borneo) karena sangat vital untuk kepentingan dunia. <p style="text-align: justify;">"’Heart of Borneo’ merupakan komitmen tiga negara yang telah disepakati sejak 12 Februari 2007, deklarasi saat itu untuk menjaga pengelolaan kawasan hutan dengan prinsip konservasi dan pembangunan berkelanjutan," ucap Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Awang Faroek Ishak di Balikpapan, Kamis.<br /><br />Dia mengatakan, "Heart of Borneo" (HoB) saat itu ditandatangani 3 menteri dari masing-masing negara, yakni MS Kaban selaku Menteri Kehutanan Republik Indonesia, Pehin Dato Dr Awang Haji Ahmad bin Haji Jumat selaku Minestre of Industry and Primary Resources Brunei Darussalam, dan Dato Seri Azmi bin Khalid selaku Minester of Natural Resources and Environment Malaysia.<br /><br />Menurut Awang, Program HoB memiliki dua misi utama, yakni konservasi dan pembangunan berkelanjutan.<br /><br />Konservasi di kawasan itu, katanya, ditujukan untuk meningkatkan pengelolaan kawasan konservasi, seperti Taman Nasional, hutan lindung, suaka margasatwa, cagar alam dan kawasan lindung lainnya.<br /><br />Kerjasama tiga negara itu, lanjut Gubernur, menjadi sangat penting karena masing-masing memiliki keterkaitan ekologis atas fungsi hutan. Secara sosial budaya, masyarakat di tiga negara ini juga memiliki keterkaitan erat.<br /><br />Luas HoB di tiga negara tersebut mencapai 23 juta hektare. 72 persen dari jumlah itu berada di hutan hujan tropis Indonesia, termasuk yang ada di Kaltim. Di antara fungsi penting kawasan HoB adalah sebagai menara air (heart of Borneo as water tower).<br /><br />Setidaknya terdapat 14 dari 20 sungai utama di Pulau Kalimantan (Borneo) berhulu di kawasan HoB. Sungai-sungai itu antara lain Sungai Barito, Sungai Kapuas, dan Sungai Mahakam.<br /><br />HoB memiliki keanekaragaman hayati sekitar 40-50 persen yang merupakan jenis flora dan fauna. HoB juga merupakan rumah dan sumber penghidupan bagi masyarakat lokal yang sebagian adalah jenis flora dan fauna.<br /><br />HoB memiliki 7 fungsi penting sebagai tutupan kawasan hutan, melimpahnya keanekaragaman hayati, sebagai menara air, kelerengan kawasan, penyimpan karbon, sosial budaya, dan kawasan ekowisata.<br /><br />Di Kalimantan, ada 10 kabupaten yang telah dinyatakan menjadi kawasan Heart of Borneo, yakni Kalimantan Barat yang terdiri dari Kabupaten Sintang, Melawai dan Kapuas Hulu.<br /><br />Kalimantan Tengah yang terdiri dari Kabupaten Katingan, Gunung Mas, Barito Utara, dan Murung Raya, serta Provinsi Kalimantan Timur dengan Kabupaten Malinau, Bulungan dan Kutai Barat. <strong>(phs/Ant)</strong></p>