Tahun Ini Akan Dibangun 4 Gedung Faskes Bernilai Milyaran

oleh
oleh
Kepala Dinkes Melawi, dr. Ahmad Jawahir

MELAWI-Meskipun tenaga medis masih sangat banyak yang kurang,namun pemerintah terus berusaha membangun fasilitas sarana dan pra sarana kesehatan yang baik. Pada tahun ini, Pemkab Melawi, melalui Dinas Kesehatan (Dinkes), kembali akan membangun gedung fasilitas kesehatan Puskesmas pra Pratama yang dipersiapkan menuju status Rumah Sakit Pratama (RSP) di 3 kecamatan dan membangun gedung Labkesda di Melawi dengan anggaran sekitar Rp 5 miliar.
Kepala Dinkes Melawi, dr Ahmad Jawahir mengungkapkan, Puskesmas pra Pratama yang akan dibangun itu di wilayah Kecamatan Nanga Pinoh terletak di pusat kotanya, kemudian di Kecamatan Tanah Pinoh mengambil lokasi pembangunan di pusat kotanya dan di Kecamatan Ella Hilir juga berada di lokasi pusat kotanya.
“Tiga bangunan tersebut menelan anggaran DAK Kesehatan tahun 2019 dengan jumlah kurang lebih Rp 12 miliar,” ungkap dr Ahmad ditemui wartawan usai peresmian Rumah Sakit Pratama Batu Buil, beberapahari lalu.
Lebih lanjut Ia mengatakan, lokasi gedung yang akan dibangun sudah tersedia di Kota Nanga Pinoh yang mana kalau tidak ada perubahan berada di eks kantor dinas kesehatan di belakang pasar tradisional Markasan dan gedung Labkesda direncanakan di tempat Puskesmas lama. Sementara di Kota Baru dan Ella Hilir sedang mencari lokasi tanah.
“kami sangat serius memperhatikan pembangunan bidang kesehatan, salah satunya dengan membangun Puskesmas pra Pratama dan gedung Labkesda. Tujuan membangun gedung fasilitas kesehatan adalah untuk pemerataan dan mengangkat derajat kesehatan masyarakat di wilayah Melawi khususnya di pedalaman.Dengan dibangunnya fasilitas kesehatan tegas Dia, penanganan kesehatan semakin dekat dan masyarakat diberikan pelayanan kesehatan yang bermutu, berkeadilan dan merata,” pungkasnya. (ed/KN)