SINTANG – Mewakili Bupati Sintang Asisten II sekretaris Daerah Kabupaten Sintang bidang perekonomian dan pembangunan Henri Harahap, buka kegiatan senam dangdut kreasi yang dilaksanakan di taman bungur depan pendopo bupati sintang,pada Rabu sore,13/09/2018
Dalam kesempatan itu Hendri Harahap mengatakan didepan para peserta lomba senam dangdut kreasi kegiatan ini selaras dengan visi misi pembangunan yang di canangakan oleh pemerintah daerah sampai tahun 2021,bahwa kita bersama sama mencanangkan masyarakat sintang yang sehat,cerdas,maju dan religius.
“Salah satu cara kita menjadi sehat dengan berolahraga yang bertujuan membina fisik dan mengukir prestasi bagi kaum muda di sintang sekaligus menjadi hiburan yang menyenangkan bagi banyak orang,khususnya olahraga yang melibatkan bagi banyak orang seperti senam dangdut kreasi ini” terang Hendri.
Hendri menambahkan penyelengaraan kegiatan perlombaan senam-senam dangdut kreasi ini dalam rangka memperingati hari olahraga nasional(HAORNAS) kegiatan seperti ini harus kita sukseskan agar membawa dampak positif bagi pembinaan keolahragaan di daerah khusunya pembinaan generasi muda.
“Dalam kegiatan keolahragaan seperti ini kita harapkan generasi muda dapat kita bina sehingga tidak terjerumus kepada tindakan yang negatif ,dan kegiatan keolahragaan seperti ini dapat di manfaatkan untuk mengisi waktu lebih yang lebih positif tentunya pada perlombaan serta hiburan yang menyehatkan serta semangkin membentuk hubungan keakraban antar teman yang bisa menyegarkan pikiran di tengah kesibukan kerja dan urusan rumah tangga”pungkasnya.
Sementara itu Kadis Pemuda dan Olahraga, Hendrika mengatakan senam dangdut kreasi ini merupakan kegiatan senam yang merujuk kepada sehat jasmani dan rohani,diharapkan dapat menarik minat masyarakat untuk terus giat mengikuti senam untuk melakukan gaya hidup sehat dengan cara senam dangdut kreasi ini.
Dalam perlombaan senam dangdut kreasi ini para peserta di tuntut untuk lebih kreatif dalam menampilkan gaya senam nya yang mengkolaborasi gaya senam dan gaya tarian yang kreatif sehingga penampilan gaya senam bisa lebih bervariasi.
“Gaya senam seperti ini yang mengabungkan kreasi gerak senam dan tarian yang unik,yang lagi marak di kalangan anak-anak muda jaman sekarang yang memiliki seni tersendiri”.
Perlombaan senam dangdut kreasi ini di ikuti oleh 12 peserta dari tingkat SMP,SMA,dan Insansi. (Ful)