Pendukung Madri Pani-Agus Wahyudi Padati Lokasi Kampanye, Harap Program Segera Berjalan

oleh
oleh
Oplus_131072

BERAU, KN – Calon Bupati Kabupaten Berau, Madri Pani melaksanakan kampanye di tiga kampung pada Senin, 28 Oktober 2024.

Kampanye dimulai di Sukan Kampung RT 01 pada pukul 13.00 di Gedung Serba Guna Jalan Bambu Kuning.

Kemudian, ia melanjutkan ke Kampung Gurimbang pada pukul 16.00 di Gor Basinar, Jalan Pendidikan RT 02, dan terakhir ke Kampung Bangun pada pukul 20.00 di Lapangan Voli Jalan Pendidikan 11 RT 04.

Antusiasme masyarakat sangat terlihat dengan penuhnya lokasi kampanye, baik di gedung maupun di lapangan. Tim KN memantau keramaian yang menunjukkan dukungan kuat untuk Madri Pani.

Dalam suasana yang penuh kehangatan, Madri Pani bersalaman dan menyapa warga, mempertegas posisinya sebagai figur pemimpin yang dekat dengan masyarakat.

Sebelum membahas program-programnya, Madri Pani mengajak semua yang hadir untuk berdoa demi kebaikan bersama.
Madri pani menyampaikan
program unggulannuya
gratis biaya pendidikan jenjang sd smp termasuk buku paket dan seragam masuk sekolah. memperluas cakupan pemberian beasiswa bagi keluarga kurang mampu dan anak berprestasi disemua jenjang pendidikan.
gratis iuran BPJS bagi masuarakat sampai menengah bawah.
pemberian bantuan bibit unggul pupuk dan peralatan pertanian perkebunan perternakan dan perikanan.
dan menyediakan SKIM kredit berbunga rendah tanpa angunan sampai 50 juta rupiah bagi pelaku UMKM.

Masyarakat menyambut baik semua program yang disampaikan, dengan 24 program unggulan yang membuat mereka angkat satu jari, berharap agar program segera dijalankan untuk meningkatkan kesejahteraan Berau di bawah kepemimpinan Madri Pani.

Warga juga diberi kesempatan untuk menyampaikan keluhan dan usulan, yang akan ditampung sebagai perhatian Madri Pani jika terpilih sebagai Bupati.

Kampanye ini berjalan lancar, dengan dukungan penuh dari masyarakat untuk Madri Pani dan Agus Wahyudi di setiap lokasi yang dikunjungi.