SINTANG, KN – Tim koalisi Sintang Sehati bersama Pasangan Askiman – Hatta (KITA) menggelar Deklarasi secara virtual.
Deklarasi tersebut di gelar di Hotel My Home Sintang, Kalimantan Barat, Rabu (7/10/2020).
Pasangan Askiman-Hatta di usung oleh Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) dan Partai Demokrat.
Dalam Deklarasi tersebut pengurus Partai Hanura, Partai Demokrat dan Anggota DPRD Sintang dari kedua partai tersebut membacakan naskah Deklarasi dan diikuti oleh seluruh PAC baik Partai Demokrat maupun PAC Partai Hanura Kabupaten Sintang.
Ketua DPC Partai Hanura Heri Jambri dalam orasinya mengatakan, Partai Hanura siap memenangkan pasangan Askiman – Hatta.
“Pak Askiman dan pak Hatta adalah putra terbaik Sintang, putra asli Sintang, saya tekankan kepada masyarakat harus memilih yang sudah teruji dan terbukti yaitu pasangan Askiman – Hatta” ucap Heri Jambri.
Sementara itu, Gregorius Igo, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sintang, menyampaikan bahwa DPC Partai Demokrat dan PAC di Kecamatan siap memenangkan Pasangan Askiman – Hatta sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sintang periode 2020-2025.
“Untuk masyarakat Kabupaten Sintang tanggal 9 nanti jangan lupa pilih nomor 2” ajaknya.
Dalam orasi politiknya Askiman – Hatta menyatakan sikap politik dan berharap kepada masyarakat Sintang dapat melihat visi – misi untuk membangun Kabupaten Sintang.
“Askiman – Hatta maju bukan pemberian orang lain, bukan menumpang orang lain, kami berdua berdasarkan survei Partai Hanura dan Demokrat bisa memimpin Kabupaten Sintang” tegas Calon Bupati Sintang.
Lanjut Askiman, pak Hatta kader terbaik Partai Demokrat, dan saya kader terbaik Partai Hanura.
Selain itu, Askiman tegaskan, bahwa Askiman – Hatta maju pada pilkada Sintang tidak untuk memecahkan orang Dayak, dengan satu tekad satu hati, Askiman – Hatta akan menjadikan Sintang yang terbaik dan inovatif.
“Bersama Askiman – Hatta, kita membangun Sintang yang lebih hebat dan lebih sejahtera kedepannya,
Jika kami menang, Kabupaten Sintang harus ada Badan Usaha Milik Desa, 2 Kecamatan 1 UPJJ sehingga insfratruktur Kabupaten Sintang menjadi lancar” pungkas Askiman. (D2/Fr)