Operasi Gabungan Pol PP Sintang Bersama Polres dan TNI, Temukan Pengunjung Positif Narkoba

oleh
oleh

SINTANG – Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasat Pol PP) Kabupaten Sintang, Siti Musrikah, mengatakan operasi gabungan bersama Polres dan TNI Sintang dalam rangka 100 Hari Asta Cita. Kegiatan ini difokuskan pada pengawasan di lokasi hiburan malam dan tempat-tempat rawan tindakan kejahatan di wilayah Sintang, guna menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat. Katanya pada 5 November 2024 di pendopo Bupati Sintang.

Lanjutnya, Operasi gabungan yang dipimpin oleh pihak Polres Sintang yang berlangsung pada malam hari ini bertujuan untuk memastikan kelancaran dan ketertiban di berbagai tempat hiburan, serta mencegah terjadinya tindakan kriminalitas yang sering kali terjadi di area-area tersebut.

Selain itu, operasi ini juga bagian dari upaya untuk memberantas peredaran narkoba di kalangan pengunjung hiburan malam.

Dalam pengecekan tersebut, petugas berhasil menemukan sejumlah pengunjung yang terindikasi terlibat dalam penggunaan narkoba. Dari total 39 pengunjung yang diperiksa, tiga orang di antaranya dinyatakan positif mengkonsumsi narkoba setelah dilakukan tes urine.

“Operasi ini merupakan bagian dari upaya kami untuk menciptakan lingkungan yang aman dan tertib, terutama di lokasi hiburan yang rawan terhadap penyalahgunaan narkoba dan tindakan kriminal. Dari hasil pemeriksaan, kami mendapati tiga orang yang positif narkoba. Mereka langsung kami serahkan kepada pihak yang berwenang untuk diproses lebih lanjut,” ujar Siti Musrikah.

Siti Musrikah menambahkan bahwa operasi gabungan ini juga menjadi bagian dari rangkaian kegiatan dalam mendukung program 100 Hari Asta Cita, yang merupakan agenda prioritas dalam menciptakan keamanan, ketertiban, dan kenyamanan bagi masyarakat Sintang. Ia menekankan bahwa operasi semacam ini akan terus dilaksanakan secara rutin untuk menekan penyalahgunaan narkoba dan tindakan kejahatan lainnya.

“Kami akan terus melakukan patroli dan operasi gabungan secara rutin, baik di tempat hiburan malam maupun di lokasi lainnya yang rawan. Kerja sama antara Polres, TNI, dan Satpol PP akan semakin diperkuat untuk menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Sintang,” tambahnya.

Dengan adanya operasi ini, diharapkan masyarakat dapat merasakan keamanan yang lebih terjamin, terutama di area hiburan malam yang sering menjadi tempat terjadinya pelanggaran hukum. Siti Musrikah juga mengimbau kepada masyarakat untuk lebih waspada dan bekerja sama dalam menciptakan lingkungan yang bebas dari narkoba dan tindak kejahatan lainnya. (Rilis Kominfo Sintang)