SEKADAU, KN – Komisi III DPRD Kabupaten Sekadau melakukan rapat konsultasi dan koordinasi validasi dan akuratisasi data masyarakat miskin kabupaten sekadau di Kemensos RI Jumat, (28/02/2020).
Rakor tersebut bersama dengan Kemensos RI dan juga Kadis Sosial Kabupaten Sekadau Afronsius Akim.
Anggota komisi yang hadir dalam rakor tersebut adalah Harianto, Teguh Arip Hardianto, Paulus subarno, Yuhilda Harahap, Herman, dan Hermanto.
Tujuan dari koordinasi tersebut adalah untuk memastikan data yang akurat dan siapa saja yang bisa menjadi basis bagi penerima bantuan sosial.
Data yang disampakan oleh Ketua Komisi III Hasan mengatakan data tersebut akan menjadi basis bagi penerima bantuan dari pusat maupun pemerintah daerah.
“Data tersebut nantinya akan menjadi basis bagi penerima bantuan sosial dari pemerintah pusat dan daerah. Seperti PBI BPJS, KIP, PKH, bantuan sembako dan lain-lain,” ucap Hasan.
Ia juga meminta kepada Pemkab Sekadau agar menindaklanjuti dalam jangka waktu yang cepat.
“Sebagai tindaklajut kegiatan ini, dalam jangka ini kita minta kepada pemda sekadau untuk melakukan validasi data yang belum valid sebanyak 12 ribu lebih,” pintanya.
“Selajutnya komisi III meminta kepada pemkab Sekadau untuk update data orang atau keluarga miskin di kabupaten sekadau agar lebih real dan objektif,” tambah legislator partai Demokrat tersebut.
Ia juga berhap kepada Pemkab Sekadau agar tidak ada lagi orang miskin yang tidak terdata dan belum mendapat bantuan.
“Kami berharap tidak adalagi orang miskin yang tidak terdata dan yg dapat bantuan justru sebaliknya, yaitu orang yang tidak layak dapat bantuan yaitu orang yang lebih mampu secara ekonomi,” harapnya. (*)
Penulis: Meliamus Acil