Kepala Kesbangpol SDM Untuk Pilkada Harus Terlatih

oleh
oleh

SINTANG – Sosialisai Pendidikan Politik Dalam Rangka Pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Balai Arung Ambeg Paramarta Kecamatan Sintang yang dihadiri Camat Sintang,perangkat kelurahan serta ketua LPM kelurahan di kecamatan Sintang 1oktober 2024
“Pada sosialisasi ini, Badan Kesbangpol Sintang menghadirkan 5 orang narasumber yakni Kusnidar Kepala Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik Kabupaten Sintang, Syukur Saleh Kepala Bidang Komunikasi Publik pada Dinas Komunikasi Dan Informatika Kabupaten Sintang, Edi Susanto Ketua KPU Kabupaten Sintang, Muhamad Romadhon Komisioner Bawaslu Kabupaten Sintang dan Tatang Supriyatna Camat Sintang, ”
Monitoring Situasi Politik Mengawasi dinamika politik dan potensi konflik yang mungkin muncul selama masa kampanye dan pemungutan suara.
Kusnidar mengatakan menyusun dan mengalokasikan anggaran yang diperlukan untuk kegiatan terkait pilkada, termasuk pelaksanaan sosialisasi dan pengamanan. Serta Pengawasan Kegiatan kampanye Mengawasi para kandidat agar berjalan sesuai aturan dan tidak melanggar ketentuan yang berlaku.
Selain itu, jelas kusnidar Peningkatan Kapasitas SDM yakni melatih petugas dan relawan yang terlibat dalam pengawasan dan sosialisasi untuk meningkatkan efektivitas pelaksanaan pilkada.
Dengan langkah-langkah ini, Kesbangpol Sintang berupaya menciptakan suasana kondusif dan demokratis dalam pelaksanaan pilkada.
Peserta sosialisasi berjumlah oleh 120 orang yang terdiri pemerintahan desa, LPM, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh perempuan, tokoh pemuda, pemilih pemula dan organisasi sekolah, penyelenggara pemilu di kecamatan, desa dan kelurahan, serta organisasi kemasyarakatan di Kecamatan Sintang.
(Rilis Kominfo Sintang).