Keluarga Besar Bupati Rupinus Adakan Doa Syukuran Tanam Bangka

oleh

SEKADAU – Keluarga besar bapak Rupinus, SH, M.Si adakan acara doa syukuran pesta tanam bangka orang tuanya (Alm. Ibu Paulina Punjong) Ibu dari Bapak Rupinus yang juga orang nomor satu di Kabupaten Sekadau.

Acara doa syukuran ini diadakan dikampung kelahirannya Desa Pantok Kecamatan Nanga Taman Kabupaten Sekadau, Selasa (12/6/18).

Dalam acara doa syukuran tanam bangka ini, Bapak Rupinus pastor, suster dan bruder serta mengundang beberapa unsur SKPD dilingkungan Pemkab Sekadau.

Selain itu, juga mengundang tim relawan pasangan nomor urut 2 (KADO) yakni tim Kamang dan Kompakg Kabupaten Sekadau.

Hadir juga anggota DPRD Kabupaten Sekadau dari Fraksi Partai Demokrat dapil II, Aron, SH. (AS)