SEKADAU – Berkaitan masalah pengeboman di Surabaya oleh kelompok Radikalisme (Teroris) yang saat ini membuat gaduh masyarakat, tentunya juga membuat masyarakat merasa khawatir dan resah.
Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Kalimantan Barat Hatta menuturkan, wajar-wajar saja ada kegaduhan di masyarakat. Dengan adanya kejadian itu juga bahkan ada yang trauma.
“Oleh karna itu, mari kita sama-sama menjaga keamanan dimasyarakat dan mencegah terorisme bukan hanya tanggung jawab pemerintah saja namun juga tanggung jawab kita bersama sebagai warga negara Indonesia. Mari kita sama-sama memberantas, membasmi teroris yang masuk ke Indonesia,” ucapnya.
Ia juga menuturkan di Provinsi Kalimantan Barat sudah membentuk Forum Koordinasi Pemberantasan Terorisme (FKPT). Kemudian selanjutnya juga akan dibentuk disetiap Kabupaten Kota bahkan sampai ke Kecamatan yang anggotanya dari unsur masyarakat dan ormas. Ini adalah program pemerintah pusat (Nasional) yang dianggarkan oleh APBN.
“Dengan demikian, maka akan membantu pemerintah dalam menjaga keamanan di negara kita. Karna, teroris adalah musuh kita bersama, tidak ada satupun agama yang mengajarkan kita untuk berbuat seperti itu atau menjadi teroris,” tuturnya.
Teroris harus kita tangkal, harus kita tuntaskan dari negara kita Republik Indonesia ini. Karna kelompok radikal (Teroris) adalah oknum atau orang-orang tertentu yang menjual dan mengatasnamakan agama.
Selain itu, Hatta juga memaparkan masalah narkoba di Kalimantan Barat. Narkoba ini kata dia, menjadi masalah besar di Kalimantan Barat karna posisi Provinsi Kalbar berbatasan langsung dengan negara tetangga. Kalimantan Barat pemakai narkoba urutan ke 4 se-Indonesia dalam hal masalah narkoba. Kemudian, ada 3 pintu lintas batas antar negara yang memudahkan narkoba masuk ke Kalimantan Barat,” paparnya.
Oleh karna itu, mari kita sama-sama memberantas masalah penggunaan narkoba ini. Ini adalah tanggung jawab kita bersama, bukan hanya pihak keamanan (Kepolisisan), BNN namun merupakan tanggung jawab kita sebagai warga negara Indonesia. Jika ada yang mencurigakan, silakan laporkan kepada pihak yang berwajib,” pungkasnya. (AS)