Gubernor Kalimantan Tengah, Agustin Teras Narang berharap dan mengingatkan agar lembaga sosial keagamaan dan semua elemen organisasi dapat menyikapi berbagai permasalahan yang timbul dalam masyarakat dengan bijaksana. <p style="text-align: justify;">"Hal tersebut perlu dilakukan, mengingat bangsa kita yang pluralis dengan latar belakang keyakinan agama yang berbeda," kata Teras Narang saat membuka pelaksanaan Seleksi Tilawatil Quran (STQ) ke-17 di Kabupaten Katingan, Minggu malam (8/5).<br /><br />Dengan munculnya kelompok-kelompok kepentingan yang dilatar belakangi etnis, adat istiadat, budaya maupun agama, dapat menjadi embrio timbulnya konflik dan kerawanan sosial apalagi didukung alam reformasi yang memberikan kebebasan berbicara dan berpendapat, sehingga rawan terjadi perselisihan dan perpecahan yang dapat mengarah pada disintegrasi bangsa.<br /><br />Dijelas Teras, STQ merupakan rangkaian pelaksanaan ukhuwah Islamiah di antara umat Islam, guna mempersatukan persepsi dan misi yang sama agar melangkah ke depan dengan positif serta hasilnya dijadikan suatu unggulan dalam mengirim qori/qoriah Kalteng ke tingkat nasional.<br /><br />Selain itu pelaksanaan STQ sekaligus mengingatkan akan keteladanan bagi kaum Muslimin dalam menjalankan perintah agamanya, oleh karena itu berbagai ilmu pengetahuan agama yang ada dalam ajaran Islam diperlombakan dalam ajang ini.<br /><br />Dari berbagai lomba tersebut, para peserta diajak untuk berpartisipasi dalam membesarkan makna agamanya, mensyiarkan bahkan mengaktifkan dan menghangatkan di dalam kehidupan sehari-hari.<br /><br />Dengan demikian mampu merefleksikan nilai-nilai agama dalam memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa yang meliputi hubungan antarumat beragama, intern umat beragama dan hubungan umat beragama dengan pemerintah.<br /><br />Teras mengajak seluruh masyarakat Kalteng, agar senantiasa saling menjaga kebersamaan, memelihara, melanjutkan dan menuntaskan pembangunan dalam suasana kondusif, aman, tentram dan damai serta memberikan yang terbaik bagi kemaslahatan semua. <strong>(das/ant)</strong></p>