DPW PKB Kalsel Dukung Pasangan Hasib-Maliki

×

DPW PKB Kalsel Dukung Pasangan Hasib-Maliki

Sebarkan artikel ini

Dewan Pimpinan Wilayah Partai Kebangkitan Bangsa Kalimantan Selatan mendukung pasangan H.A Hasib Salim MAP-Ir H Maliki Djarkasi MM bakal calon Bupati Hulu Sungai Utara periode 2012-2017. <p style="text-align: justify;">Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DWP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kalimantan Selatan dr H Zairullah Azhar, Selasa mengatakan, pihaknya mendukung pasangan Hasib-Maliki maju untuk mencalonkan diri sebagai Bupati dan Wakil Bupati Hulu Sungai Utara pada pemilihan umum kepala daerah (Pemilukada) di HSU.<br /><br />Dukungan DPW, lanjut Zairullah, berdasarkan hasil survei terhadap popularitas Bakal Calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Hulu Sungai Utara.<br /><br />"Dari hasil survei pilihan PKB jatuh pada pasangan Hasib -Maliki," jelas Zairullah.<br /><br />Mantan Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar yang hadir ke Amuntai Senin (27/2) pada acara maulid Nabi Muhammad SAW itu menyatakan, dukungan PKB terhadap pasangan Hasib-Maliki sudah bulat.<br /><br />Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPW PKB Kalsel tidak menyia-nyiakan dengan membantu pengurus DPC PKB Hulu Sungai Utara untuk menyusun rencana kerja untuk kampanye pasangan Hasib-Maliki pada Pemilihan Umum Kepala Daerah di HSU.<br /><br />Terpisah, bakal calon Bupati Hulu Sungai Utara H A Hasib Salim MAp yang juga Ketua Pimpinan Cabang Nahdhotul Ulama (NU) HSU mengharapkan dukungan penuh dari DPW PKB Kalsel.<br /><br />Ia juga mengharapkan dukungan dari masyarakat Hulu Sungai Utara tanpa terkecuali.<br /><br />Serta dukungan dari simpatisan dan partisan partai-partai pengusung seperti PKB, Partai Bulan Bintang (PBB) dan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI).<br /><br />Dengan dukungan dari semua pihak tersebut, pasangan Hasib-Maliki optimistis akan memenangi Pemilukada HSU beberapa bulan mendatang. <strong>(phs/Ant)</strong></p>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.