MELAWI-KN. Bank Rakyat Indonesia (BRI) Peduli melaksanakan Bakti Sosial (Baksos) di Dusun Belian Permai Desa Paal Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi, Sabtu (9/12/2023). Kegiatan tersebut, dihadiri Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Rima Pramita, Camat Nanga Pinoh, Hendra Permana, Sekretaris Desa Paal, Zulhairi, pihak BRI dan puluhan warga Desa Paal.
Pada saat pembukaan, Sunandar selaku perwakilan BRI menyampaikan, kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) BRI Ke 128. Kegiatan tersebut juga dilaksanakan dalam rangka menjaga wilayah lingkungan. “Sebagaimana tema kita hari ini yakni jaga sungai jaga kehidupan,” ucapnya.
Pada kesempatan itu Sunandar juga meminta maaf, karena pihaknya dalam melaksanakan kegiatan tersebut lupa berkoordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup. “Jika berkoordinasi dengan pihak Lingkungan Hidup, mungkin seharusnya pula kegiatan ini bisa lebih besar. Harap dimaklumkan, ini mungkin dikarenakan kurangnya pengalaman kami melaksanakan kegiatan seperti ini,” ucapnya.
Ditempat yang sama, Perwakilan Pemerintahan Desa Paal, Zulhairani, menyampaikan permohonan maaf dari Kepala Desa Paal, yang mana beliau mendadak berangkat ke Pontianak malam tadi karena ada keluarganya yang meninggal Dunia.
“Untuk kegiatan hari ini, kami selaku pemerintah Desa Paal sangat memberi apresiasi dan berterima kasih banyak kepada pemerintah, kepada BRI serta kepada warga yang sudah bisa berpartisipasi dalam kegiatan ini,” katanya.
Sementara itu, Camat Nanga Pinoh, Hendra Permana berharap kedepan bisa melaksanakan lebih besar lagi, dan jangan sampai kegiatan ini hanya sebagai simbolis.
“Apa yang kita laksanakan saat ini yakni menjaga lingkungan, ini akan bermanfaat bagi anak cucu kita nantinya. Jangan sampai, karena permasalahan sampah di shngai, membuat tidak ada lagi ikan-ikan di sungai, sehingga anak cucu kita pun tidak bisa menikmati sedapnya asam pedas ikan baong,” ungkapnya sembari bergurau.
Dikesempatan yang sama, Rima Pramita, selaku Kepala Dinas Lingkungan Hidup, mengapresiasi kegiatan itu dan berterima kasih banyak kepada BRI dan warga yang sudah melaksanakan kegiatan ini. “Seandaiya bisa berkoordinasi dengan kami sejak persiapan, maka ini akan lebih baik. Kita bisa melaksanakan kegiatan ini menjadi lebih besar, mengundang lebih banyak lagi,” katanya.
Ia juga mengatakan, menjaga lingkungan ini sangat bermanfaat dan sangat berguna untuk semua. “Sebagaimana tema kegiatan hari ini, yakni jaga sungai jaga kehidupan. Kebersihan yang kita jaga saat ini, untuk hidup yang lebih baik,” pungkasnya.
Pada kesempatan itu, pihak BRI memberikan bantuan berupa Tempat Sampah Sementara (TPS), bibit pohon serta bersama-sama warga melakukan pembersihan sampah di sekitar sungai kecil yang ada di Belian Permai. Sebelumnya, juga diberikan materi terkait sampah dan pengelolaannya. (Ira)