Melawi

Patroli Sembari Bagikan Sembako Cara Sat Lantas Melawi Laksanakan Bakti Sosial

×

Patroli Sembari Bagikan Sembako Cara Sat Lantas Melawi Laksanakan Bakti Sosial

Sebarkan artikel ini

MELAWI, KN – Menyambut hari Jadi Korlantas Ke-67, Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Melawi menggelar bakti sosial dengan cara memberikan sejumlah bantuan sembako kepada warga yang membutuhkan, Kamis (8/9/2022). Pemberian sembako tersebut dilaksanakan sembari melakukan patroli keliling di seputaran Nanga Pinoh.

“Puji syukur, hari ini kita telah melaksanakan bakti sosial dengan cara berpatroli di seputaran Nanga Pinoh. Dalam berpatroli itu, kita membagikan sejumlah sembako kepada warga yang kurang mampu. Seperti pengumpul barang bekas, penjual keliling, tukang parkir serta yang lainnya,” kata Kasat Lantas Polres Melawi, AKP Suwaris, ditemui usai berpatroli.

Lebih lanjut Ia mengatakan, patroli sembari membagikan sembako ini dilaksanakan hampir setiap hari, dengan mencari target penerima sembako, agar benar-benar tepat sasaran. “Dengan berpatroli, kita bisa melihat dan memberikan lansung bantuan kepada si penerima, sehingga tepat sasaran,” paparnya.

Iya berharap, bantuan yag diberikan bisa bermanfaat dan mengurangi beban bagi si penerima, ditengah tingginya harga kebutuhan pokok saat ini.

“Paket sembako yang kita berikan berupa bera, gula, dan minyak goreng. Semoga apa yang kami berikan bermanfaat bagi si penerimanya,” harapnya. (Ira)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Melawi

Melawi, KN – Hingga 19 Juni 2023, persiapan yang dilakukan oleh Panitia Pelaksana Pesta Perpaduan Suara Gerejawi (Pesparawi) ke-X tingkat Provinsi Kalbar di Melawi semakin meningkat. Meskipun nantinya tidak sesuai…