Melawi

BPBD Gencar Ingatkan Masyarakat Terapkan Prokes

×

BPBD Gencar Ingatkan Masyarakat Terapkan Prokes

Sebarkan artikel ini
Kasi pencegahan, BPBD Melawi, Andi Kulu saat memasangkan masker kepada seorang warga. (Foto. Dedi Irawan)

Melawi, Kalimantan-News.com. Masih tingginya kasus Covid-19 di Melawi, membuat setiap warga mesti harus waspada, untuk itu sudah semestinya tetap melakukan pencegahan. Langkah nyata pencegahan, salah satunya dengan menggunakan masker, mencuri tangan, menjaga jarak.

Untuk terus mengingatkan masyarakat agar selalu melakukan pencegahan. BPBD Melawi secara intensif terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat. Hal itu, karena BPBD tak ingin kasus Covid-19 di Melawi semakin meningkat.

“Kami tidak henti hentinya melakukan imbauan dan sosialisasi terkait pentingnya melaksanakan protokol kesehatan, pakai masker, jaga jarak, rajin cuci tangan menggunakan sabun dan hindari kerumunan,” ungkap Kasi pencegahan, BPBD Melawi, Andi Kulu, Selasa (22/6/2021).

Tindakan preventif yang dilaksanakan BPBD, semata-mata agar masyarakat supaya mereka terbiasa dan akhirnya tertib menjalankan protokol kesehatan demi pencegahan Covid-19. Terbukti, Melawi yang sebelumnya masuk dalam zona merah, akhirnya bisa turun ke zona orange dan kini menjadi zona kuning.

“Puji Tuhan, saat ini Melawi sudah berada pada zona kuning. Atau kategori risiko rendah,” bebernya.

Covid yang dikenal dengan penyebarannya yang cepat, bisa menyerang siapa saja jika tidam patuh dalam menerapkan protokol kesehatan.

“Meski Melawi sudah masuk kategori Zona Kuning, warga agar tetap waspada. Protokol kesehatan merupakan cara paling efektif saat ini mencegah penyebaran dan penularan Covid-19,” ajaknya.

Pria ramah ini mengatakan, tindakan pencegahan yang dilaksanakan BPBD, tidak hanya dengan terus bersosialisasi, namun tindakan nyata lainnya yakni mengefektipkan patroli yustisi, serta  melakukan penyemprotan disinfektan, dan membagikan masker kepada masyarakat. (Irawan)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Melawi

Melawi, KN – Hingga 19 Juni 2023, persiapan yang dilakukan oleh Panitia Pelaksana Pesta Perpaduan Suara Gerejawi (Pesparawi) ke-X tingkat Provinsi Kalbar di Melawi semakin meningkat. Meskipun nantinya tidak sesuai…