SEKADAU, KN – Anggota Polri angkatan 2005 gelombang 1 atau biasa disingkat dengan ZLS/STS (Zero Lima Satu dan Sepolwan Tiga Satu) Polres Sekadau Kalbar menggelar acara peringatan hari Bhayangkara ke 73 tahun 2019.
Selain itu, ada hal lain yang tidak kalah pentingnya yakni, ZLS/STS Sekadau juga memperingati hari jadi ke 14 tanggal 1 Juli 2019 yang bertempat di rumah makan pondok indah Sekadau, Minggu (7/7/2019).
Kegiatan tersebut merupakan agenda ZLS/STS dalam rangka menjalin silaturahmi serta menjaga hubungan sesama satu angkatan semenjak dilantik pada 1 Juli 2005 di SPN Pontianak.
Sebelum dimulai acara, ketua ZLS Sekadau, Bripka Agus Sutrisno mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan agenda letingan untuk lebih mempererat jalinan silaturahmi baik sesama letingan juga dengan pihak keluarga.
Sekitar pukul 15.30 WIB, ZLS/STS Polres Sekadau telah berkumpul dengan membawa keluarga untuk mengadakan acara ulang tahun masa dinas ke 14 pada tahun 2019 dengan total 21 anggota yang mengikuti kegiatan tersebut.
Dirinya juga menjelaskan, tidak terasa kurang lebih 14 tahun ZLS/STS telah mengabdi sebagai anggota Polri, banyak suka dan duka selama melaksanakan tugas.
“Semoga dengan diadakannya acara peringatan ulang tahun masa dinas, dapat menjalin silaturahmi serta terus menjaga kedisiplinan dalam melaksanakan tugas,” harapnya.
Dalam kesempatan ini, keluarga besar ZLS/STS Polres Sekadau mengucapkan, selamat hari Bhayangkara ke-73 dan hari jadi ke 14 pada 1 Juli 2019, semoga lebih solid kedepannya,” pungkas Ketua ZLS Sekadau.
Untuk menutup rangkaian acara, ZLS/STS Sekadau merayakan hari jadi dengan meniup lilin ke-14 dan terlebih dahulu membaca doa bersama yang dipimpin oleh Bripka Widodo kemudian dilanjutkan dengan makan bersama. (Hms/As)